Museum Macan Satu dari 5 Tempat Wisata yang Paling Digemari di Jakarta

Home » Travelling » Museum Macan Satu dari 5 Tempat Wisata yang Paling Digemari di Jakarta

Sudah hampir lima tahun saya tinggal di Jakarta dan baru dua tahun terakhir saya senang bepergian ke berbagai tempat menarik yang ada di kota ini. Dari bepergian itu, saya akhirnya tahu ada yang namanya Museum Macan dan tempat ini menjadi salah satu dari 5 tempat wisata yang paling digemari di Jakarta.

Museum Macan

Ketika mendengar namanya, saya kira ini adalah museum yang berkaitan dengan hewan buas yang namanya macan. Ternyata setelah mencari tahu lebih banyak, saya salah besar. Jadi Museum Macan merupakan akronim dari Museum of Modern and Contemporary Art in Nusantara.

Museum Macan adalah museum seni yang terbuka untuk umum dan di dalamnya tersimpan berbagai koleksi seni modern dan kontemporer, tidak hanya dari Indonesia namun juga dari seluruh dunia. Selain sebagai museum yang menyimpan berbagai benda koleksi seni, tempat ini juga menjadi tempat pendidikan dan melakukan konservasi.

Museum Macan
Museum Macan. Sumber: The Jakarta Post

Museum yang yayasannya didirikan oleh Haryanto Adikoesoemo ini memiliki banyak sekali program yang akan membantu seniman-seniman Indonesia, juga seniman mancanegara, untuk mengembangkan diri, memperluas pengetahuan tentang seni kontemporer, juga mengajak secara bersama-sama setiap orang yang tertarik dengan dunia seni untuk membangun ekologi seni di Indonesia agar kembali bergairah.

Apa Saja Sih yang Tersedia di Museum Macan?

Pastinya di Museum Macan ada banyak sekali koleksi lukisan dari seniman dari Indonesia dan berbagai negara. Para penggemar seni lukis pasti akan puas menikmati lukisan-lukisan yang indah kalau berkunjung di sini. Beberapa contoh lukisan yang bisa dilihat antara lain, Give Us Our Daily Bread karya S. Sudjojono, Repetition GL.A karya Yayoi Kusama, From Point No. 790316 karya Lee Ufan, dan sebagainya.

Selain menjadi wadah karya seni, mengunjungi Museum Macan membuat kita bisa menambah pengetahuan. Di sini tersedia cukup banyak program yang akan menambah pengetahuan dan keterampilan kita di bidang seni. Beberapa contoh program yang tersedia, seperti Ikebana Workshop, Open Lecture with Akira Tatehata, Pumpkin Playdough untuk anak-anak, berbagai pameran pendidikan, Pameran khusus Yayoi Kusama, workshop mengenai pemetaan pameran seni di Indonesia, belajar menggambar, belajar bercerita dan permainan inderawi, bahkan bisa pula mengadakan kunjungan sekolah.

Apakah hanya ini? Tidak! Masih ada banyak program menarik lainnya yang bisa diikuti. Program-program yang tersedia tersebut menjadikan Museum Macan satu dari 5 tempat wisata yang paling digemari di Jakarta.

Oh ya, untuk bisa lebih puas dan hemat untuk mengikuti setiap program yang tersedia, kita bisa loh mendaftarkan diri menjadi anggota Museum Macan. Untuk informasi lebih lanjut mengenai Museum Macan, kita bisa membuka website resmi museum ini. Silakan browsing ya.

4 Tempat Wisata yang Paling Digemari di Jakarta Selain Museum Macan

1. Monumen Nasional

Monuman Nasional atau Monas adalah salah satu tempat wisata di Jakarta yang menjadi kebanggaan bangsa Indonesia dan menjadi ikon kota Jakarta. Mendekati momen Asian Games 2018, ada banyak pertunjukan menarik di Monas yang sayang banget kalau dilewatkan, seperti Lightening Show dan Air Mancur yang Menari. Luangkan waktu untuk berkunjung ya.

2. Kota Tua

Udah pada tau dong lokasinya Kota Tua di mana, kan? Kalau belum, tinggal buka google map aja, dan kita bisa langsung menuju ke sana. Main-main ke Kota Tua bakal bikin puas karena di sana ada banyak museum yang bisa dikunjungi, seperti Musem Fatahillah, Museum Bank Indonesia, dan sebagainya. Kapan-kapan saya akan menuliskan mengenai museum-museum itu ya. Kalau saya lupa, colek saya dikomen yang ada di blog ini untuk mengingatkan saya.

Museum Macan Satu dari 5 Tempat Wisata yang Paling Digemari di Jakarta
Saya di Kota Tua Jakarta

3. Taman Mini Indonesia Indah

Mau keliling Indonesia dalam satu hari? Pergi saja ke Taman Mini Indonesia Indah (TMII). Di sini kita bisa mengenal dan mempelajari kebudayaan Indonesia melalui bentuk bangunan, busana nasional, kerajinan, alat musik, dan sebagainya.

4. Pulau Seribu

Kepulauan Seribu atau sering juga disebut Pulau Seribu adalah gugusan pulau yang berada di dekat Jakarta. Setiap harinya, selalu ada wisatawan yang berkunjung ke sana, baik yang berasal dari berbagai wilayah di Indonesia maupun dari negara lain. Beberapa pulau terkenal akan sejarahnya, pulau lain terkenal akan keindahan dunia bawah lautnya, sementara ada pula pulau-pulau tak berpenghuni, namun tetap layak dijadikan tujuan bagi yang senang berpetualang.

Apakah hanya 5 tempat wisata ini yang paling digemari di Jakarta? Tentu saja tidak. Jujur, saya masih penasaran sih sama Museum Macan karena saya belum benar-benar pergi ke sana, hanya berburu informasi dari internet saja. Mudahan ada waktu dan kesempatan ya saya main ke sana, jadi saya bisa menuliskan pengalaman saya secara lebih lengkap lagi.

Sedang mengikuti pelatihan prakerja untuk meningkatkan skill

About the author

Hobi saya dalam hal kepenulisan menjadikan saya ingin selalu berkarya. Menciptakan ruang blog monicaanggen.com ini bukanlah sesuatu hal yang kebetulan gais. Sit, Enjoy, and Starting Read.. ^_^

3 pemikiran pada “Museum Macan Satu dari 5 Tempat Wisata yang Paling Digemari di Jakarta”

  1. Nanti kita ke Museum Macan juga ya, Kak. Aku kan mendadak ingin poto-poto kece juga di sana. Kayanya asik seru. Setelah punya lensa idaman tapi

    Balas
  2. Ping-balik: Pengalaman beli pulsa di Traveloka dengan Aplikasi Traveloka

Tinggalkan komentar