Pengalaman Cetak Kartu Nama di Uprint – Sebagai seorang freelancer, blogger, penulis, profesional, atau apa pun profesi kita, penting banget lho punya kartu nama. Kenapa? Karena melalui kartu nama itulah kita bisa memperkenalkan siapa diri kita dan selanjutnya bisa membuat orang mengingat kita pula di lain waktu. Saking pentingnya kartu nama ini, saya selalu membawanya di dompet kartu milik saya.
Setahun lalu, ketika saya memulai aktivitas sebagai blogger, saya pernah lho kebingungan berkaitan dengan kartu nama. Waktu itu saya dapat undangan untuk menghadiri suatu acara. Ini acara pertama saya sebagai blogger dan tentunya saya ingin memberi kesan yang baik pada pengundang saya.
Saat sedang mempersiapkan diri, seperti ingin pakai baju apa, buka internet untuk cari tahu produk yang akan diperkenalkan saat acara, saya baru sadar kalau saya belum punya kartu nama. Eh ada sih kartu nama, tapi itu kartu nama saya sebagai penulis, bukan sebagai blogger. Duh, mana tinggal 2 hari lagi acaranya. Saya pun langsung cari-cari tempat bikin kartu nama yang bisa cepat dan bisa pula dilakukan secara online, mengingat hari itu saya juga sedang dikejar deadline naskah buku terbaru saya.
Pas browsing di internet itulah saya menemukan website Uprint. Saya pun langsung mencari informasi mengenai tempat cetak kartu ini, bahkan langsung membuat kartu nama saya di sana.
Cara Cetak Kartu Nama di Uprint.id
Jadi ceritanya, saya masuk ke website Uprint, dan seketika itu juga bersiul senang. Gimana tidak senang, di Uprint saya bisa bikin kartu nama dengan proses yang cepat, hemat waktu dan tenaga pula karena saya tak perlu meninggalkan rumah hanya untuk bikin kartu nama. Okay, untuk memberi gambaran yang lebih jelas betapa mudahnya cetak kartu nama di Uprint.id, saya tuliskan saja tahapan yang saya lalui ya.
- Bikin akun dulu di Uprint.id dengan klik: Login My Account.
- Isi data lengkap di form yang disediakan.
- Setelah proses pengisian data selesai, kita bisa mulai memilih mau cetak apa. Karena saya ingin bikin kartu nama, saya klik di bagian Stationeries >> Kartu Nama.
- Pilihan jenis kartu nama kemudian muncul. Tinggal pilih saja.
- Pada bagian tiap jenis kartu nama, juga terdapat keterangan mengenai: Pricelist (harga), Simulasi Harga + Upload Desain (jika kita sudah punya desain sendiri), Design on web (jika belum punya desain dan ingin langsung desain kartu nama di website), juga ada simulasi harga + koleksi desain template bagi yang tak mau ribet mendesain sendiri).
- Oh ya, kita juga bisa memilih jenis finishingnya lho, apakah mau dengan laminating glosy, laminating doff, atau foil gold/silver. Tentunya tiap pilihan finishing akan disertai dengan harga yang berbeda juga ya, dan harga bisa langsung dilihat di simulasi.
- Bikin desain/upload desain
- Masukkan ke keranjang belanja dan lakukan pembayaran. Dua jam kemudian (asal pemesanan dilakukan di hari kerja) kartu nama selesai.
Pengalaman Cetak Kartu Nama di Uprint
Contoh yang saya sertakan pada tulisan saya ini adalah pengalaman saya yang kedua untuk cetak kartu nama di Uprint. Sebelumnya saya sudah pernah melakukan hal yang sama dan pengalaman cetak kartu nama di Uprint meninggalkan kesan yang mendalam dan menyenangkan. Alasannya tentu saja karena kecepatan proses cetak mulai dari pemesanan di website yang userfriendly, fitur dan fasilitas yang cukup banyak, termasuk pilihan produk dan jasa yang tersedia. Kualitas dan hasil cetak kartu nama pun bagus ya, warna cerah, hasil cetakan jelas (tidak buram), dan pastinya kualitas kertas yang digunakan pun bagus.
Untuk proses cetak kartu nama di Uprint hingga tiba di tangan saya hanya butuh waktu beberapa jam saja. Untuk di hari kerja, proses cetak hanya 2 jam dan bisa diterima di rumah (di alamat pengiriman) di hari yang sama. Jika dilakukan di hari libur atau saat weekend, maka mau tak mau kita menunggu sampai di hari kerja selanjutnya. Semoga pengalaman cetak kartu nama di Uprint yang saya bagikan di sini bermanfaat bagi siapa pun yang ingin cetak kartu nama dengan cepat dan mudah ya.
Cukup simpel dan praktis ya mba Mon, kita bisa desain sendiri kartu namanya sesuai dengan keinginan kita, keren Uprint.
dengan adanya teknologi internet makin memudahkan proses desain dan cetak kartu nama.
Tapi lebih bagus lagi kualitasnya kalo yang bikin desainer grafis profesional ๐