Mau tidur, intip smartphone dulu. Bangun pagi cuci muka dan gosok gigi langsung ambil smartphone. Makan sambil buka laptop. Ke mana-mana bawa smartphone dan laptop, bahkan waktu liburan ke Bali dan Belitung pun kedua gadget itu selalu saya bawa. Begitulah kehidupan saya sebagai penulis buku yang cukup produktif dan akhir-akhir ini ikut merambah dunia influencer. Kebutuhan saya untuk selalu terhubung dengan smartphone dan laptop sangat tinggi, dan akibatnya ke mana-mana saya selalu mencari colokan. Tanpa daya listrik, smartphone dan laptop tak lagi berguna buat saya. Salah satu kejadian akhirnya membuat saya sadar kalau ada benda wajib yang harus dibawa ke mana pun saya pergi, termasuk saat liburan, biar saya nggak mati gaya, yaitu powerbank. Jadi saya pun berburu powerbank yang kualitasnya bagus dengan harga yang ramah di kantong. Sebagai referensi agar saya tak salah pilih produk, saya membuka situs Pricebook terlebih dahulu.
Pricebook Membantu Menentukan Pilihan Bijak Saat Berbelanja Gadget dan Elektronik
Penghasilan penulis buku dan influencer yang tak pasti dan tidak rutin setiap bulan saya terima membuat saya harus bijak dalam menggunakan uang. Jadi ketika saya membutuhkan suatu produk untuk dibeli, saya selalu mencari referensi sebanyak mungkin supaya tidak salah beli, mulai dari harga, kualitas produk, merek, beli online atau offline, dan sebagainya. Jadi sewaktu saya mau beli powerbank, saya pun melakukan hal yang sama.
Situs PricebookSaat lagi browsing dari satu situs ke situs lainnya untuk membandingkan harga berbagai merek dan kualitas powerbank, saya menemukan situs Pricebook, situs perbandingan harga O2O (online to offline) satu-satunya di Indonesia yang berfokus pada berbagai produk gadget (smartphone, laptop, komputer desktop, powerbank, powerbank laptop, aksesori komputer dan smartphone, tablet, dll) dan elektronik (berbagai jenis dan tipe kamera, kulkas, TV, mesin cuci, kipas angin, AC, air purifier, blender, microwave, dll).
Hebatnya, harga dan detail produk di Pricebook termasuk akurat karena situs perbandingan harga satu-satunya di Indonesia ini telah bekerja sama dengan major e-commerce di Indonesia untuk mendapatkan data harga jual online, serta bekerja sama dengan lebih dari 1000 toko offline di Jakarta, Depok, Bekasi, Bandung, dan Surabaya. Beberapa toko offline di Jakarta yang sudah menjalin kerjasama dengan Pricebook, antara lain: ITC Cempaka Mas, ITC Kuningan, ITC Fatmawati, Mangga Dua, ITC Roxy Mas, Mall Ambassador, PGC, dan sebagainya.
Begitu telah masuk ke situs Pricebook, saya tinggal mengetikkan nama produk yang saya cari, kemudian langsung membandingkan beberapa merek sekaligus untuk mengetahui harga paling murah dengan kualitas terbaik, dan di mana saya harus membeli produk tersebut. Saya juga jadi tahu, apakah harus membeli secara online ataukah offline? Bahkan saya akan mendapatkan nama toko yang menjual dengan spesifikasi harga dan kualitas yang telah saya pilih. Mencari referensi sebanyak mungkin terlebih dahulu di situs Pricebook meminimalkan risiko saya salah beli produk.
Vivan Powerbank Elite MF20 Powerbank untuk Smartphone dan Laptop
Di awal tulisan ini, saya telah menyinggung kalau ada satu kejadian yang membuat saya sadar, saya butuh powerbank dengan kualitas terbaik, yang tidak hanya bisa untuk mengisi daya smartphone, tapi juga bisa jadi powerbank laptop. Kejadian itu ketika saya berlibur ke Bali. Sejak pagi hingga siang, sudah dua tempat wisata yang saya datangi. Saya mengambil cukup banyak foto dengan smartphone, membuat catatan, posting di media sosial, bahkan masih sempat-sempatnya menulis draft naskah ketika berada di mobil yang bergerak dari satu destinasi wisata ke destinasi berikutnya. Akibat tingginya aktivitas saya menggunakan smartphone, tak heran menjelang siang baterai smartphone tersebut jadi sekarat. Apesnya, destinasi berikutnya yang saya kunjungi sangat luar biasa, Candi Tebing Gunung Kawi Bali. Saya jadi mati gaya dan tak bisa mengambil banyak foto seperti teman-teman saya gara-gara smartphone sekarat. Menyesal dan kesal? Tentu saja! Sepulang dari Bali saya pun langsung berburu powerbank dan pilihan saya jatuh pada Vivan Powerbank Elite MF20, powerbank smartphone sekaligus powerbank laptop.
Ini Alasan Saya Memilih Vivan PowerbankSerius ada powerbank untuk laptop? Besar pasti ukurannya dan berat kalau dibawa ke mana-mana, kan? Itulah dua kalimat yang terucap dari mulut kekasih hati saya waktu saya bilang mau beli powerbank laptop. Saya pun langsung menunjukkan keterangan lengkap mengenai powerbank VIVAN yang saya dapatkan di situs Pricebook.
Meskipun dimensi Powerbank Vivan Elite MF20 hanya 6,3 x 2,57 x 2,6 inch, kapasitasnya sudah 20.800mAH sehingga bisa menjadi powerbank untuk smartphone dan laptop. Ukurannya yang kecil sama sekali tak merepotkan saat dibawa ke mana pun, termasuk saat liburan. Selain itu, saat kepepet listrik sedang mati di rumah, powerbank ini juga bisa digunakan untuk menyalakan kipas angin, lampu LED, lampu belajar, speaker portable, baterai Drone DJI, bahkan untuk menyalakan coffee maker. Oh ya, powerbank Vivan tipe ini memang kecil-kecil cabe rawit lho karena telah dilengkapi dengan 1 input tipe C 5V/3A, 1 output berarus maksimal 220V/85W, dan 3 output dengan fitur Quick Charge:
- 5V/3A tipe C
- 5V/9V/12V 12W (QC 3.0)
- 5V/2.4A
“Aman nggak tuh? Zaman sekarang banyak powerbank yang malah bisa merusak smartphone atau laptop,” tanya kesayangan saya lagi. Karena masih ragu-ragu, dia masuk ke FORUM yang ada di Pricebook dan tanya-tanya di sana. Dia juga mencari lebih banyak artikel berkaitan dengan powerbank Vivan Elite MF20 yang jadi pilihan saya.
“Wah, ini memang powerbank laptop pertama di Indonesia. Kecil sih ukurannya tapi fiturnya keren-keren dan sudah dilengkapi dengan automatic IC yang mencegah over-heat, over-current, dan over-charging. Dengan adanya fitur ini, Vivan Powerbank Elite MF20 mampu menyesuaikan arus dan daya yang tepat untuk dialirkan ke gadget atau peralatan elektronik yang terhubung dengannya.”
Selanjutnya sudah bisa ditebak, kan? Vivan Powerbank Elite MF20 menjadi benda wajib yang harus dibawa saat liburan biar nggak mati gaya. Nggak cuma liburan sih, ke mana pun powerbank keren ini bisa dibawa sehingga saya bisa menggunakan smartphone dan laptop kapan pun dan di mana pun.
Informasi lengkap mengenai Vivan Powerbank Elite MF20:
Facebook: www.facebook.com/vivanindonesia
Instagram: www.instagram.com/vivanindonesia
Twitter: www.twitter.com/vivanindonesia
Youtube: www.youtube.com/vivanindonesia
Harusnya tuh, waktu ke jogja kemarin bawa Power bank ini, punyaku PB nya besar sih, cuman cepet abis. KW mungkin ya, hihihi… Ngumpulin duwit dulu ah… #DuniaFaisol
Waduh jadi pengen beli powerbank ini, punyaku dirumah kecil dan hanya bisa sekali pakai. Pertimbangan dulu waktu beli biar gak berat dibawa kemana mana. Tapi sdkarang nyesel kenapa gak beli vivan 😥
Wuiish keren mbak Monic, ada powerbank for laptop, bisa ngeblog dimanapun dan kapanpun ini.
Yang katanya dilarang bawa powerbank di pesawat itu jadi gak sih? Ribet sih kalau gk boleh bawa pwerbank, aku juga butuh powerbank kalau keluar gtu
Ini sih kayanya satu satunya powerbank yang ada AC Output ya
Iya, bener. Keren Powerbank Vivan ini ya, kmaren ditunjukin juga ternyata powerbanknya bisa buat nyalain speaker dan kipas angin
Kece ya powerbank-nya. AKu kayanya mau coba bawa untuk pinknik di Monas sambil bawa laptop. Keren enggak tuh idenya. Nulis blog bisa dimana aja, termasuk di pinggir pantai kalau ada MF 20. ahahahahaha
Kece bingiiiit. Aku udah punya Vivan yang buat ponsel sih, yang kecil, dan emang tahan banting banget. Makanya penasaran juga yang Vivan Powerbank laptop secara laptopku selalu tak bisa jauh dari stop kontak. hahaha